Selamat datang di RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun

Ruang VIP Paviliun Beringin Lantai 5 RSSI Pangkalan Bun Mulai Beroperasi

 Rumah Sakit Umum Daerah Sultan Imanuddin (RSSI) Pangkalan Bun Kabupaten Kotawaringin Barat, Rabu (10/8) mulai mengoperasikan ruangan VIP yang ada di gedung lantai 5. Pengoperasian ruang VIP merupakan salah satu upaya RSSI Pangkalan Bun dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. 

Mulainya pengoperasian ruangan VIP yang ada di ruangan Paviliun Beringin gedung lantai 5, ditandai dengan peresmian yang dilakukan oleh Direktur RSSI Pangkalan Bun, Fachruddin.

achruddin mengatakan, peningkatan sarana dan prasarana kesehatan di RSSI Pangkalan Bun sangat penting, mengingat RSSI Pangkalan Bun merupakan Rumah Sakit rujukan Kalimantan Tengah bagian barat. 

"Ruangan VIP yang baru saja kita resmikan dan mulai dioperasikan, terbuka bagi umum dan berlaku juga bagi peserta BPJS. Hal ini sebagai upaya untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, mengingat RSSI Pangkalan Bun sebagai rumah sakit rujukan untuk wilayah barat Kalimantan Tengah, sehingga secara bertahap kami memenuhi sarana dan prasarananya," ujar Fachruddin. 

Lebih lanjut Fachruddin menjelaskan, ruangan VIP di gedung lantai 5 ini tersedia 12 kamar, penyediaan fasilitas ini menjawab keinginan masyarakat yang mengharapkan agar RSSI Pangkalan Bun menyediakan ruangan yang lebih eksklusif. Sehingga secara bertahap pihak RSSI Pangkalan Bun melakukan pembenahan dalam memenuhi keinginan dan harapan dari masyarakat. 

"Selain melengkapi sarana dan prasarana kesehatan, kami juga menyiapkan dokter spesialis yang dibutuhkan masyarakat. Untuk itu kami mengimbau kepada masyarakat, jika ingin berobat ataupun berkonsultasi bisa mendatangi RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun, yang saat ini telah lengkap dokter spesialis," beber Fachruddin.

Kegiatan peresmian ini turut dihadiri juga kedua Wakil Direktur RSSI Pangkalan Bun, Ketua Komite Medik, dokter spesialis serta jajaran pejabat dan Kepala Ruang RSSI Pangkalan Bun. (rssi pbun)

Ruang VIP Paviliun Beringin Lantai 5 RSSI Pangkalan Bun Mulai Beroperasi