Website Resmi RSUD SULTAN IMANUDDIN
Selasa
Pukul : 08:25:55

Administrator

| More
Peringatan Hari Peresmian RSSI

Pangkalan Bun, 18 Maret 2017

RSUD Sultan Imanuddin bisa dikatakan berulang tahun hari ini. Pasalnya hari ini adalah hari dimana RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun diresmikan oleh Menteri Kesehatan Republik Indonesia saat itu, Bapak Dr. Adyatma, MPH pada tanggal 18 Maret 1992.

Rumah Sakit Umum Daerah Sultan Imanuddin Pangkalan Bun sebelumnya disebut RSU Pangkalan Bun didirikan sejak jaman penjajahan Belanda dan berlokasi di Kelurahan Raja yang sekarang dikenal sebagai Puskesmas Arut Selatan Jalan Pangeran Antasari No. 176. Pada tahun 1979, rumah sakit ini diperluas dan dipindahkan ke lokasi yang sekarang yakni di Jalan Sutan Syahrir No.17.

Acara peringatan ini dihadiri oleh seluruh pejabat RSSI dan Dewan Pengawas sebagai perwakilan dari Pemerintah Daerah.

Dalam sambutannya, direktur RSSI dr. Suyuti Syamsul, MPPM menyampaikan bahwa seiring dengan berjalannya waktu, pelayanan di RSSI juga berkembang pesat. Maka dari itu perlu adanya kontrol tentang standar pelayanan dengan dilakukannya akreditasi RS.

Harapan beliau bahwa RSSI dapat lulus Akreditasi RS dengan nilai Paripurna.

Amin... Amin... Amin...

Akreditasi BISA !!!

Berita Terkait

Komentar (0)

Isi Komentar

  • Name:
  • Website:
  • Messege:

  • (Masukkan 6 kode diatas)

Sekilas Info

  • RSSI Buka Layanan Pemeriksaan Rapid Test


  • RSSI Lakukan Swab Massal


  • Bupati Kobar Beri Dukungan Moril Kepada Tim COVID-19


  • Menghadapi Pandemic COVID-19, RSSI Lakukan Pelatihan SWAB


  • Tim COVID-19 Lakukan Pengambilan SWAB Pasien OTG di Klinik Kesuma


Polling